
Asuransi merupakan salah satu instrument keuangan yang dapat diandalkan untuk membantu menangani berbagai resiko dalam hal keuangan. Dengan adanya asuransi, saat Anda menghadapi sebuah kejadian yang merugikan secara finansial, maka pihak asuransi yang akan mengganti kerugian yang dihasilkan tersebut. Ada banyak jenis asuransi yang dipasarkan di Indonesia, salah satunya adalah asuransi jiwa yang sudah dikenal luas oleh masyarakat. Asuransi jiwa memberikan perlindungan finansial dari resiko meninggal dunia pemilik asuransi. Saat pemilik asuransi jiwa meninggal dunia, perusahaan asuransi akan membayarkan uang pertanggungan pada keluarga atau ahli waris. Uang pertanggungan tersebut bisa digunakan untuk berbagai hal sesuai kebutuhan. Bagi orang tua, memiliki asuransi jiwa terbaik akan memberikan berbagai manfaat dibandingkan dengan asuransi jiwa yang asal murah preminya saja.
Sebagai orang tua yang masih memiliki anak-anak usia sekolah atau belum mandiri, memiliki asuransi jiwa adalah sebuah antisipasi dan bentuk tanggung jawab kepada keluarga. Dengan asuransi jiwa yang terbaik, sewaktu-waktu mereka atau salah satu pemilik asuransi meninggal dunia, perusahaan asuransi akan memberikan uang pertanggungan yang bisa digunakan anak-anak untuk membiayai sekolah dan memenuhi kebutuhan sehari-hari. Semakin banyak jumlah anak yang belum mandiri, sebaiknya semakin besar juga uang pertanggungan yang bisa diberikan asuransi. Karena itu memiliki asuransi yang bisa memberikan uang pertanggungan sesuai kebutuhan merupakan salah satu kriteria asuransi jiwa yang terbaik untuk orang tua.
Dengan memiliki asuransi jiwa terbaik yaitu yang memberikan uang pertanggungan fleksibel, ada beberapa manfaat atau keuntungan bagi keluarga pemilik asuransi, yaitu:
- Mempersiapkan uang pendidikan anak-anak.
Mempersiapkan uang untuk pendidikan anak bukan hanya bisa dilakukan dengan cara bekerja. Bagaimana jika anak belum selesai sekolah namun Anda sudah harus dipanggil oleh-Nya? Itu berarti Anda tidak bisa lagi bekerja untuk membiayai sekolah anak. Dengan memiliki asuransi jiwa, Anda masih bisa memberikan biaya sekolah pada anak-anak meski sudah tak bisa lagi bekerja.
- Memberi bekal pada keluarga.
Selain untuk biaya anak, uang pertanggungan yang diberikan oleh perusahaan asuransi bisa digunakan sebagai bekal keluarga dalam menjalani masa duka. Pastinya keluarga membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan kondisi baru dimana Anda tak lagi bisa bersama mereka, begitu juga dengan kondisi finansial baru dimana Anda tidak bisa memberi penghasilan seperti biasa. Dengan adanya uang pertanggungan, keluarga dapat beradaptasi dengan lebih baik. Uang pertanggungan dapat dipakai untuk memenuhi kebutuhan selama masa duka.
- Modal usaha.
Saat pasangan yang menjadi tulang punggung keluarga meninggal dunia, Anda pasti akan merasa bingung apa yang harus dilakukan untuk menggantikan peran sebagai tulang punggung keluarga. Mencari pekerjaan akan sangat susah apalagi ada anak-anak di rumah yang membutuhkan kasih sayang. Salah satu solusinya adalah dengan membuka usaha dengan modal dari uang pertanggungan asuransi jiwa.
Untuk asuransi jiwa terbaik bagi orang tua yang ingin memberikan uang pertanggungan sesuai kebutuhan untuk keluarga, Anda bisa memilih asuransi jiwa dari I Love Life Astra yaitu Flexi Life. Flexi Life merupakan asuransi jiwa fleksibel yang memberikan keleluasaan bagi pemilik asuransi untuk menentukan sendiri besaran uang pertanggungan yang dibutuhkan. Selain itu Anda juga bisa mengubah uang pertanggungan tersebut di tengah masa perlindungan atau kapanpun sesuai keinginan. Premi asuransi akan langsung menyesuaikan dengan keinginan Anda. Asuransi ini bisa dibeli tanpa memerlukan cek medis melalui website resminya di I Love Life Astra.